Antusias Pencari Kerja dalam Mengikuti Program Pemagangan Dalam Negeri

Antusias Pencari Kerja dalam Mengikuti Program Pemagangan Dalam Negeri
Pelaksanaan Pembekalan Peserta Magang

Puluhan pencari kerja di Kabupaten Paser mengikuti program Pemagangan Dalam Negeri Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Timur melalui Program Pendidikan Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Kerja Tahun 2022.

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Paser selaku OPD Daerah berperan sebagai jembatan antara peserta, pihak penyelenggara, serta Dinas Provinsi. Proses perekrutan yang telah dibuka dari tanggal 23 April – 28 April 2022 dan diperpanjang hingga tanggal 21 Mei 2022 ini mendapatkan jumlah peserta sebanyak 20 orang. Dimana 20 orang ini akan dibagi menjadi 2 program pemagangan yaitu, Penjualan dan Housekeeping.

Untuk program penjualan Disnakertrans Kabupaten Paser berkerjasama dengan pihak PT. Astra Motor Cabang Grogot dan menerima 10 orang peserta yang nantinya akan magang disana. Sedangkan untuk housekeeping terbagi menjadi 4 Hotel dengan distribusi peserta, 3 orang di Hotel Kyriad Sadurengas, 3 orang di Hotel Tiara, 3 orang di Hotel Bumi Paser dan 1 orang di Hotel Media.

Sebelum peserta diantarkan ke pihak penyelenggara masing-masing, pada hari Selasa, 31 Mei 2022 dilakukan pembekalan yang dipimpin oleh Kepala Bidang Pelatihan dan Produktivitas, Ahmad Reyad, S.STP.,M.Si dan dihadiri Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmirasi Kabupaten Paser, Ir. Madju P. Simangunsong. Bertempat di Ruang Rapat Kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi. Kemudian pada bulan Juni peserta diantarkan kemasing-masing penyelenggara.

“Program pemagangan ini akan dilaksanakan selama 5 bulan. Selama pemagangan peserta akan diberi pemerintah uang saku, seragam, dan asuransi kesehatan.” Ujar Kepala Bidang Pelatihan dan Produktivitas Kerja, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Paser, Ahmad Reyad.

Ia juga menambahkan, sekitar 20 orang yang diterima merupakan lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan Sarjana. Reyad berharap dengan diadakannya pembekalan ini semakin membuat para peserta pemagangan semangat dan mendapat bekal wawasan kompetensi sebelum terjun kelapangan.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Paser, Ir. Madju P. Simangunsong juga memberikan arahan kepada para peserta agar jangan berhenti di program pemagangan ini saja tetapi akan jauh lebih baik jika peserta bisa menjadi pelaku usaha atau pemilik usahanya.

Penyerahan Peserta Magang Penjualan di PT. ASTRA Motor Cabang Tanah Grogot

Penyerahan Peserta Magang Perhotelan ke Hotel Bumi Paser

Penyerahan Peserta Magang Perhotelan ke Hotel Tiara

Penyerahan Peserta Magang Perhotelan ke Hotel Kyriad Sadurengas

Related Posts

Leave a Comment